Buat kamu yang lagi cari Paket Tour 3 Negara Asean, kamu sudah berada di situs yang tepat lho. Kamu tinggal hubungi 0811-999-0407 aja.
Wisata ke negara Asean tentu jadi pilihan bagi warga Indonesia yang ingin wisata hemat. Apalagi sejumlah negara di kawasan Asia Tenggara juga membebaskan visa untuk wisatawan Indonesia, seperti Malaysia dan Singapura.
Singapura sendiri adalah negara yang tidak lebih luas dari Pulau Jawa, tapi menjadi negara paling maju di kawasan Asia Tenggara. Tidak hanya menawarkan tempat-tempat indah, biaya perjalanan di wilayah ini juga relatif murah. Promo Tour Asia telah merangkum beberapa destinasi wisata di Singapura yang paling populer, simak ulasannya!
1. Marina Bay Sands
Marina Bay Sands adalah ikon negara Singapura. Tempat ini merupakan kawasan wisata terpadu. Artinya, kamu bisa menemukan hotel, pusat perbelanjaan, museum, taman, restoran, SkyPark, hingga kasino di lokasi ini.
Pusat wisata terpadu ini pertama kali dibuka pada pada tahun 2010 dan berdiri di atas lahan seluas 20 hektar. Hampir tak ada wisatawan yang melewatkan tempat wisata ini, karena letaknya sungguh strategis.
Marina Bay Sands dekat dari Stasiun MRT Promenade, dan juga bisa dijangkau dengan bus karena terdapat dua halte yang dekat pusat wisata ini. Dari lokasinya, wisatawan juga bisa menikmati pemandangan Teluk Marina yang indah.
2. Singapore Flyer
Singapore Flyer adalah wisata yang terletak di Sirkuit Marina Bay Street. Bianglala ini merupakan salah satu wisata kebanggaan Singapura karena tingginya yang mencapai 165 meter.
Dengan tinggi tersebut, Singapore Flyer mengalahkan bianglala tertinggi di London juga Star of Nanchang di Tiongkok.
Jika kamu naik wahana ini dan berada puncaknya, kamu akan menyaksikan pemandangan dari tiga negara, yaitu Singapura, Malaysia, dan kota Batam yang merupakan bagian dari Indonesia.
3. Merlion Park
Taman Merlion, adalah sebuah markah tanah dan objek wisata utama Singapura, terletak di One Fullerton, Singapura, dekat Distrik Bisnis Sentral. Merlion adalah sejenis makhluk mistis berkepala singa dan bertubuh ikan yang banyak digunakan sebagai maskot dan personifikasi nasional Singapur. Disini kita bisa berfoto dengan latar patung Merlion.
4. Universal Studio Singapuraa.
Universal Studio yang pertama terbuka di Asia Tenggara berada di Singapura. Tempat wisata ini cocok banget dikunjungi keluarga. Ada 24 wahana yang bisa dinikmati di sini, 18 di antaranya bertema film Hollywood terkenal.
Buat orang dewasa, terdapat pula wahana yang memacu adrenalin. Jadi, jangan ragu untuk mengunjungi Universal Studio Singapura yang terletak di Resorts World Sentosa.
BACA JUGA :
- Harga Paket Tour 3 Negara 2024
- Harga Paket Tour Bangkok Pattaya 2024
- Harga Paket Tour Korea Spesial Lebaran 2024
5. Bugis Street
Nah, setelah wisata yang seru-seru, liburan di Singapura belum lengkap kalau tidak ditutup dengan kegiatan belanja. Kamu bisa mengunjungi Bugis Street yang terkenal terjangkau.
Kamu bisa mendapatkan banyak oleh-oleh dengan harga miring di sini. Letak Bugis Street sangat strategis. Kamu bisa naik MRT yang hanya berjarak sekitar 100 meter dari pusat perbelanjaan ini.
Rencanakan Liburan Kamu Bersama Promo Tour Asia
Kamu bisa mengunjungi objek wisata di atas jika mengikuti paket tour dari Promo Tour Asia, Ayo tunggu apa lagi!